Rosulullah SAW bersabda barang siapa yang menyambung silaturahmi maka ia akan dipanjangkan umur dan rezekinya, hadist tersebut sangatlah penting karena dalam silaturahmi terdapat kandungan nilai-nilai positif yang akan meningkatkan rasa kekeluargaan dan keakraban sesama.
Pada hari kamis tanggal 9 Mei 2013 Sekolah Al-Fatih Tangerang kedatangan tamu dari Sekolah Islam Hidayah Johor Bahru Malaysia, mereka berjumlah 7 orang dan diterima dengan hangat oleh para guru dan pengurus Yayasan Bina Insan Sejahtera. Kunjungan ini merupakan kunjungan balasan dari kedatangan para guru dan siswa dari SD dan SMPIT Al-Fatih Tangerang.
Suasana yang ramah dan penuh kekeluargaan tercermin dari sambutan dan penerimaan yang dilakukan oleh para Guru Sekolah Al-fatih dan para Cikgu dari Malaysia itupun terlihat senang dan gembira, apalagi mereka dihibur oleh pertunjukan marawis dan tarian dari siswa SD dan SMP Al-Fatih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar