Minggu, 13 Januari 2013

Pengajian Bulanan menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW 13 Jan.2013.

Pertemuan mengahasilkan persaudaraan, persaudaraan menumbuhkan kasih sayang, kasih sayang menumbuhkan kekompakan, kekompakan menumbuhkan kekuatan.
Dasar pemikiran inilah yang menggerakkan kami dari pengurus DKM Darussalam yang diketuai oleh Dudi Maryadji bekerja sama dengan Majelis Taklim Ibu-ibu Khoirunnissa Taman Adiyasa Solear Tangerang


 pada tanggal 13 Januari 2013 mengadakan acara pengajian warga sambil menyambut datangnya Maulid Nabi Muhammad SAW 1434 H.
Alhamdulillah acara pengajian itu berjalan dengan lancar.
Acara dimulai pukul 9 pagi diawali dengan pementasan grup Qosidah Majelis Taklim Ibu-Ibu Khoirunnisa serta grup Marawis Remaja Blok F Taman Adiyasa dan dilanjutkan dengan sambutan-sambutan.

Yang menarik dari acara ini adalah pemberian penghargaan terhadap pemenang lomba Kreatif Anak Muslim dan pemberian hadiah & penghargaan bagi anak-anak di lingkungan masjid yang berprestasi menjadi peringkat 1, 2, 3 di sekolahnya masing-masing. tujuannya adalah semangat mereka akan lebih meningkat lagi dan akan diikuti oleh temannya yang lain,

 hingga tiap tahun prestasi akademik anak-anak jamaah Darussalam bisa lebih baik lagi dari waktu ke waktu.


Acara hikmah pengajian ini disampaikan oleh Ustadz Haji Tajul Bahri dari Cangkudu Tangerang.dalam ceramahnya Ustdaz Tajul Bahri mengatakan bahwa mengapa umat Islam mengalami kemunduran karena sudah mulai meninggalkan sunnah Rosulullah SAW. 
semoga dengan acara ini semangat warga akan kegiatan DKM Darussalam akan lebih menyadarkan dan menggugah kita tentang arti dari berjamaah dan keutamaan menjalankan sunnah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar