Jumat, 30 November 2012

Memajukan Seni Budaya di Al-Fatih Tangerang.


Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai seni, dengan seni karakter masyarakat akan lebih halus dan terhindar dari sifat negatif. Selain melalui pendidikan agama, 



di Sekolah SMPIT Al-Fatih citra raya Tangerang telah mengembangkan pola pembelajaran seni dengan metode penemuan bakat, hingga semua siswa dapat terlihat bakat seninya masing-masing. Dibawah bimbingan Dudi Maryadji insya Allah pendidikan seni akan berjalan dengan kreatif dan menyenangkan.


Bergulat dengan Hitam Putih.

 Tradisi kadang membelenggu jiwa, goresan sederhana bisa membuat efek visual yang dahsyat. inilah karya seni rupa Dudi Maryadji.

Hitam Putih yang Membuncah.


Inilah karya seni rupa hitam putih yang mengadopsi bentuk-bentuk fauna yang naif karya Dudi Maryadji.

Eksistensi Tata Ruang dalam Lukisan karya Dudi Maryadji


Mahluk-mahluk yang terasing


Guratan tinta hitam di atas kertas karya Dudi Maryadji selalu menelisik imaji, nuansa hiruk pikuk fauna saling berkelebat membentuk pola yang masif. Selamat menikmati.

Karakter unik dalam gambar.


Ungkapan ide dan pemilihan karakter yang ada pada karya Dudi Maryadji selalu menuai rasa ingin tahu yang besar, ada beberapa watak mahluk yang diungkap secara naif namun penuh dengan cerita.
selamat menikmati.

Hitam putih yang menggoda.








Tidak harus berwarna, kadang kesederhanaan dapat menimbulkan efek visual yang menggoda, goresan karya Dudi Maryadji yang sederhana namun dapat mengisyaratkan ekspresi dan ide yang lugas, selamat menikmati.


Minggu, 25 November 2012

Menjadi Tangguh dengan Sholat

Tangguh dapat berarti kuat dan mampu melewati segala tantangan, pribadi yang tangguh akan selalu mempunyai kesiapan fisik atau mental dalam menghadapai segala cobaan hidup. Sholat merupakan sarana yang tepat untuk menumbuhkan pribadi muslim yang tangguh ,mengapa? karena dengan menjalankan ibadah sholat 5 waktu maka seseorang akan lebih menghargai waktu dan dapat dengan mudah berkonsentrasi dalam menjalankan aktifitasnya, ditambah lagi dengan keuntungan lain berupa kekuatan berjamaah dan selalu dekat dengan Sang maha Pencipta Allah SWT


Membaca sambil menunggu


Jika kita berada di dalam bendara atau stasiun kereta, banyak pemandangan yang dapat kita amati, salah satunya adalah beragam jenis perilaku calon penumpang yang sedang melakukan berbagai aktifitas, ada yang menunggu teman, ada yang asyik dengan obrolan, ada yang asyik dengan handphone dan gatgetnya, namun ada juga yang tertidur pulas, amat langka orang yang sedang membaca buku. Hal inilah yangmembuat kita prihatin, mengapa ? karena pola perilaku akan membantuk karakter dan wawasan berfikir seorang manusia. Jika semua sarana umum seperti bandara, stasiun atau terminal bis dilengkapi dengan bahan bacaan maka bisa kita pastikan masyarakat kota itu akan meningkat kesadaran akan pentingnya membaca dimanapun mereka berada. wallohualam bisawab.

Kamis, 22 November 2012

Karya seni siswa Al-Fatih untuk Gaza

Bakat dan ketrampilan siswa dalam mengekspresikan karya seni rupa patut dihargai, dengan apresisasi yang wajar maka rasa percaya diri siswa akan meningkat, sebagai orang tua kita wajib memberikan arahan tentang bakat yang anak kita miliki dan kegunaannya dalam hidup mereka.


 Sekolah Islam Terpadu SMPIT Al-Fatih Tangerang sebagai sekolah Islam yang menjunjung tinggi nilai kreatifitas dan bakat siswa mendorong dengan maksimal segala usaha siswanya untuk mengembangkan talenta dibidang seni rupa yang dibimbing oleh Dudi Maryadji SPd, untuk itulah dalam rangka peduli terhadap rakyat Palestina maka siswa kelas 9 diminta untuk mengekspresikan melalui gambar.

Rabu, 21 November 2012

SMPIT Al-Fatih peduli Palestina.

Menyayangi saudara seperti kita menyayangi diri sendiri merupakan perintah dari Nabi Muhammad SAW, tujuannya adalah untuk memberikan kesadaran tentang pentingnya arti ukhuwah dan persaudraan muslim. Salah satu masalah terbesar umat Islam pada hari ini adalah sudah tercerai berai dan lebih mementingkan kepentingan pribadi dan golongan.
Peristiwa penyerangan Gaza Palestina oleh Yahudi merupakan sarana yang tepat untuk menumbuhkan rasa solidaritas dan rasa saling membantu saudara seiman dan seakidah. SMPIT Al-Fatih Citra Raya Tangerang sangat peduli tentang derita penduduk Palestina hari Kamis 22 Nov. 2012 tengah mengadakan acara peduli Palestina dengan membuka kotak infak bagi warga yang mau membantu penderitaan rakyat Gaza dengan harta. Semoga Allah ridho.

Selasa, 20 November 2012

Bocah itu Syahid


Bau harum mewangi menyebar ke penjuru rumah yang luluh lantak itu, beberapa detik yang lalu, pesawat zionis kembali memuntahkan peluruh serta bom yang dengan cepat membumi hanguskan serta membuat rata rumah itu dengan tanah. Gaza di Palestina sedang bergejolak, ratusan orang yang berdosa menemui syahidnya..Allohu Akbar..pekik itu menggema ke semua penjuru jalur Gaza.