Jumat, 31 Agustus 2012

Aneka buah untuk nasehat.



Apalah arti buah-buhan bagi kita.? ya buah..selain sebagai sumber vitamin ternyata buah juga dapat dijadikan sebagai sarana untuk memberikan nasehat pada siapapun termasuk kepada anak kita, coba lihat apa arti buah semangka?, SEMANGKA selain artinya adalah buah segar berwarna merah berbiji kecil hitam , namun semangka dapat juga berarti Semangat Karena Allah. subhanallah, dengan metode singkatan itu maka sebuah nasehat dapat kita berikan dengan cara yang lebih ringan , santai , tanpa kesan menggurui. silahkan coba..

Menjadi Orang Tua yang tak "Gaptek"



Pola komunikasi telah berubah, seorang anak dan orang tuanya saat ini lebih sering mengobrol dan berkomunikasi melalui dunia maya atau alat komunikasi yang sudah merakyat. Sang anak lebih sering menyibukkan dirinya dengan smartphone nya dibanding dengan buku bacaannya, secara kedekatan emosinal jelas hal ini sangat memprihatinkan, karena intensitas tatap muka sudah tergantikan dengan deretan huruf sang ada di hp atau tablet mereka.
Perubahan pola komunikasi ini seharusnya sudah diketahui oleh para orang tua, tak ada salahnya jika kita sedikit mengetahui apa dan bagaimana cara kerja alat komunikasi mutakhir yang ada, hingga kita tak menjadi orang tua yang gagap tehnologi atau gaptek.
Sebagai orang tua yang bijak tak ada alasan untuk melarang penggunaan tehnologi informasi kepada sang anak, yang ada hanyalah mencoba mengarahkan dan memberi batasan bagaimana menggunakan tehnologi itu selalu hanya untuk kebaikan agar dampak buruk tehnologi tak memberikan warna buruk bagi keluarga.

Selasa, 28 Agustus 2012

Keberanian dalam berkarya.

Proses kreatif dalam berkarya membutuhkan sebuah keberanian, keberanian dalam menentukan tema dan gagasan serta tehnik berkarya. Obyek yang dipilih pun harus mewakili ungkapan perasaan yang bergejolak dalam jiwa sang seniman.

Objek natural seperti manusia atau hewan sangat dekat imajinasi khayalak, bagaimana kehidupan hewan serta gerak dan interaksi dengan lingkungannya adalah ide dasar yang tak pernah habis untuk kita gali.

Senin, 27 Agustus 2012

Poster untuk perubahan


Sebuah gerakan perubahan membutuhkan sarana pendukung atau media yang efektif, ada banyak media yang bisa kita gunakan dalam menyuarakan perubahan, bisa lewat radio, televisi , internet atau media visual seperti poster. Tak mudah membuat sebuah poster yang menarik namun mengena dari segi konten, semua bisa kreasikan dengan beberapa patokan sepeti masalah ukuran, bentuk, warna, jenis huruf dan unsur foto, kesemuanya itu saling terkait hingga pesan dari gerakan tersebut dapat sampai ke khalayak. 

Kembali ke Alam.


Manusia berasal dari alam dan selalu merasakan ketergantungan bila jauh dari alam, para pembaca yang budiman coba perhatikan foto yang adan di atas...perasaan kita akan cepat larut dan ingin merasakan bagaimana nikmatnya ada di dalam pondok tersebut.
Ya..itulah alam, sebuah anugerah Allah yang telah banyak memberikan manfaat bagi kita semua.mulai dari udara, angin, air, batu, tanah, pohon, dan sinar mentari yang semua diperuntukan bagi kita di dunia. terima kasih ya Allah , engkau telah menganugerahkan alam bagi kami...Subhanallah. Alhamdulillah.

Semua bermula dari keluarga


Ya...siapa yang dapat menyangkal bahwa begitu besar arti sebuah keluarga bagi kemajuan sebuah peradaban. Keluarga yang terdiri dari ayah, ibu dan beberapa anak ternyata memiliki peran yang sangat penting bagi pembentukan dan peningkatan harkat hidup sebuah bangsa.
Jika setiap keluarga mampu membina anggota keluarganya, maka niscaya tak ada lagi yang namanya keluarga broken home, lingkungan yang rawan, hingga masyarakat yang sakit. Sayangnya banyak dari orang tua serta anak-anaknya kurang maksimal memposisikan dirinya dalam mengambil bagian dari berkembangnya sebuah perjalanan peradaban bangsa. 
Semoga Indonesia akan diisi oleh keluarga-keluarga yang sakinan serta tangguh dalam menjawab tantangan zaman.

Kebhinekaan yang hampir pudar.



Ada rasa ngeri ketika kita sering menyaksikan beberapa tayangan di televisi yang berisikan tentang beberapa kasus yang berhubungan dengan kekerasan , penindasan, pengusiran dan penzoliman terhadap seseorang atau pihak lain yang berbeda satu sama lain., sebut saja kasus kerusuhan Mei 1998, kasus Ahmadiyah, kasus Sampang dan lain-lain.
Manusia memang diciptakan Sang Kuasa dengan segala bentuk perbedaan yang jika kita telaah tak kan pernah habisnya, seperti perbedaan dalam bidang, agama, suku, ras dan perbedaan lain yang kadang selalu lebih ditonjolkan dibanding sebuah persamaan. Padahal kita tahu bahwa perbedaan itu sebuah "rahmat" dari Allah swt, jika Tuhan yang maha perkasa saja mau mengakui semua perbedaan, sementara kita sebagai mahluk yang lemah mengapa harus arogan dengan perbedaan.?

Arti sebuah pesan.


Mengapa di jalan raya selalu dipasang rambu-rambu lalulintas, sebab berguna bagi semua pengguna jalan agar tak mengalami hambatan dalam melakukan perjalanan. Tanda Stop, tanda berhenti, tanda belok kiri dan tanda yang lainnya.Begitu pula perjalanan dalam kehidupan kita pasti sangat membutuhkan rambu atau tanda bagi keselamatan kita hidup di dunia dan di akherat.

Buat apa belajar baris berbaris.?

"Siaaap....graaakk..!!"
"Hadap .kanaannn...!!
"Graaakk..!!"

Begitulah suasana upacara atau latihan baris yang sering diadakan di semua sekolah. Sejak saya sekolah dasar hingga SMA ada beberapa kawan yang selalu komplain jika disuruh untuk upacara hari senin pagi, ada saja alasan untuk menghindar dari kewajiban baris dilapangan, apalagi dengan cuaca terik yang sering menerpa wajah semua peserta upacara.
Jika kita telaah secara rinci, maka kita akan menemukan banyak manfaat dari kita mengikuti upacara atau latihan baris berbaris.
1. Lebih mendalami apa arti nasionlisme
2. Lebih sehat karena fisik kita akan ditempa.
3. Menjadikan kita pribadi yg disiplin.
4. Sebagai ajah silaturahmi sesama kawan.


Orang tua itu ibarat seorang Chef.


Jika kita sering menyaksikan acara "Master Chef" di televisi , kita akan menemukan beberapa pelajaran atau ilmu tentang perjuangan para jago masak dalam meracik dan memproses bahan baku menjadi makanan yang lezat.contohnya bagaimana seorang peserta di wajibkan membuat sebuah hidangan yang nikmat dan enak hanya dalam hitungan waktu yang terbatas, maka seluruh kemampuan nya akan digunakan hingga sang juri puas dalam mencicipi hasilnya.
Begitu pula kita sebagai orang tua, kemampuan dalam meracik semua potensi yang ada pada anak kita merupakan tantangan tersendiri dalam menghantarkan anak-anaknya ke jenjang yang lebih tinggi yaitu menjadi pribadi yang sehat, mandiri dan berkualitas.
Racikan yang baik memerlukan pengetahuan dan pengalaman yang efektif sebagai orang tua yang mau tidak mau harus mampu menjadikan semua kondisi dan bakat yang ada pada anak kita menjadi sesuatu yang besar dan luar biasa.
1. Berikan nutrisi yang seimbang dan sehat pada anak kita.
2. Masukkan ke sekolah yang baik dan sesuai dengan kemampuan anak.
3. Membiasakan untuk menjaga pergaulan anak.
4. Dorong dan kembangkan minat dan bakat anak.
5. Warnai pribadinya dengan kekuatan iman dan taqwa.

Rabu, 22 Agustus 2012

Jangan hanya dibaca..


Mari bayangkan jika kita sedang ada di tengah hutan atau tengah berada di tengah padang pasir namun kita tak membawa petunjuk arah atau peta, maka ta ayal lagi kita akan tersesat dan berujung pada penderitaan yang berkepanjangan.
Begitu pula jika kita hidup di dunia tak memiliki petujuk arah, maka kita akan lupa tujuan mana yang hendak ita tempuh. berapa banyak para kawan kita yang bernasib buruk pada akhir hidupnya karena ia tak memilki arah dan tujuan dalam hidup.
Al-Quran sebagai salah satu kitab suci yang dahsyat yang pernah diciptakan oleh Allah SWT adalah petunjuk bagi semua manusia yang hidup sejak beberapa abad hingga saat ini.
Alangkah ruginya jika Al-Quran hanya kita baca saja tanpa kita telaah dan pelajari isi dan kandungannya.Semoga tulisan ini akan menginspirasi pembaca dalam mengupayakan langkah awalbagi gerakan mengaji, menghafal. mengkaji, mengamalkan isinya untuk kemaslahatan hidup kita kini dan masa datang.

Arti sebuah goresan.

Kata hati dan ungkapan rasa yang ada dalam diri seseorang dapat dilihat dari goresan tangannya. Hal ini disebabkan oleh adanya keterkaitan antara hari , pikiran serta gerak.
Manusia diciptakan oleh Sang Maha Pencipta untuk membuat kreasi dan hasil karya yang bermanfaat bagi dirinya dan bagi orang lain.Berikut ini bagian dari karya-karya saya,





Tempelkan niat kita di tembok rumah

Setiap perbuatan tergantung dari niatnya, semua bergantung dari langkah awal yang kita tanamkan dalam hati kita. Banyak dari sahabat yang hidupnya sukses karena niat mereka dalam mengarungi hidup ini diawali dan diisi dengan kebaikan hingga ia akhirnya dapat mmeperoleh apa yang ia inginkan.

Tempat manakah yang selalu menjadi tujuan akhir dari seluruh kehidupan ? jawabannya adalah Syurga. ya surga tempat yang paling diminati , paling diharapkan dan paling banyak di cari dari seluruh waktu pengembaraan selama didunia.Sayangnya kita seolah tak serius untuk menuju kesana, bahkan kita asyik dengan kemaksiatan yang bertambah hari demi hari.
Saya punya sebuah ide bagaimana kita menempuh langkah awal untuk menuju ke syurga, yaitu dengan menempelkan tulisan yang berisikan tentan niat kita menuju ke tempat yang kita damba-dambakan selama ini..
Mengapa harus kita tuliskan, sebab visualisasi sebuah cita-cita itu sangat penting hingga kita akan memicu langkah kita dalam menuju ke sebuah tujuan yang sudah kita canangkan sebelumnya.
Jika kita sudah menuliskan tujuan kita , minimal daya ingat kita dan seluruh kemampuan akan kita lakukan demi menuju kesana..mari mencoba.

Senin, 20 Agustus 2012

Tingkatkan Kualitas Iman dan Jati diri


Bulan Syawal adalah bulan peningkatan, ibarat kita berbisnis, makin hari kita maunya selalu untung besar, begitu juga dengan tabungan akherat kita, makin hari seharusnya makin kita perbanyak.
Rosulullah sangat menyukai insan yang selalu meningkatkan kualitas hidupnya hari demi hari, karena kita merugi jika hari ini amalan kita sama saja dengan hari kemarin. Ayo tingkatkan amal,,kapan lagi.?

Koleksi Lukisan karya Dudi Maryadji

Selain memiliki profesi sebagai pendidik, Alhamdulillah saya juga mempunyai hobbi menggambar dan melukis, semua itu saya lakukan semata untuk mensyukuri nikmat keindahan yang telah Allah berikan, sejak duduk di sekolah dasar hingga sekarang saya masih suka melukis dengan tema yang beragam.
Selamat menikmati sebagian  karya-karya saya.






Kembali pada kemuliaan dan kesucian

Tak ada saat yang paling menyedihkan selain berpisah dengan bulan yang sangat mulia yaitu bulan suci Ramadhan, didalam bulan itulah berbagai ampunan dan keberkahan kita terima langsung dari Allah SWT.
Sebagai muslim sudah sepantasnya kita berfikir kembali langkah apa saja yang harus kita lakukan setelah datangnya Hari Raya Idul Fitri. hari kemenangan yang banyak dinanti.



1. Selalu berusaha untuk melakukan perbaikan dalam masalah ibadah.
2. Mempertahankan apa yang sudah didapat di bulan Ramadhan.
3. Mencoba selalu mengamalkan apa saja nashat yang telah kita terima dari penceramah
4. Membiasakan mengajak putra-putri kita dalam melakukan ibadah.
5. Memaksimalkan fungsi masjid di sekitar rumah kita.

Rabu, 15 Agustus 2012

Jika Bung Karno masih hidup

Sebuah perenungan mulia dalam rangka HUT Republik Indonesia yang ke 67 tahun 2012. Tak sepantasnya negeri yang sudah merdeka selama 67 tahun ini masih dirundung banyak masalah, mulai dari masalah hukum , sosial, politik , hingga budaya. Negara yang begitu besar ini ternyata belum mampu keluar dari himpitan kemiskinan dan kebodohan, padahal tanah dan lautnya sangat kaya raya, mulai dari sabang sampai merauke.
Kesemrawutan itu bermula dari pola manajemen yang amburadul, dutambah lagi dengan urusan moral yang terus menerus mengalami penururan hingga sampai tahap yang mengkhawatirkan.
Wajar saja jika Bung Karno masih hidup maka ia akan sedih dan geram melihat tingkah laku para penguasa, bukannya sibuk memikirkan kesehjateraan , mereka malah asyik dengan dunia tarik menarik kekuasaan, hingga nasib rakyat jauh dari layak.
Tak bisa kita mengerti di negeri yang kaya raya ini masih banyak rakyat miskin dan tidak bersekolah, pada negara hanya bisa maju apabila rakyatnya cerdas dan jau dari elemen kebodohan.

Selasa, 14 Agustus 2012

KIMURA (Komunitas Seni Tangerang)

Salah satu harta yang dimiliki manusia adalah kecerdasan, dengan kecerdasan kita akan dapat mengembangkan daya pikit kita untuk mengolah hasil karya yang berguna.Bertempat di Perumahan Bukit Cikasungka dan Taman Adiyasa Solear Tangerang Banten, dibentuklah sebuah sanggar seni yang mewadahi beberapa anak muda yang selalu haus akan kreasi, mulai dari melukis, membuat komik hingga membentuk sebuah grup musik.
Selain sebagai wadah kreasi, Kimura juga dibentuk agar jalinan silaturahmi kaum muda Tangerang dapat lebih erat lagi.
Beberapa event telah digelar seperti lomba lukis anak, mengikuti festival musik hingga pembuatan komik dan sepatu lukis.Kami mohon doa semoga Kimura bisa maju dan berjaya.

Senin, 13 Agustus 2012

Menjadi Guru Profesional

Tantangan bagi guru saat ini adalah bagaimana mengelola semua proses pembelajaran menjadi sebuah inspirasi bagi keberhasilan peningkatan potensi guru dan siswa. Itulah salah satu inti dari materi pelatihan guru profesional yang diadakan oleh Kelompok Kerja Mahasiswa 3 Untirta di Desa Renged Serang Banten yang dilangsungkan pada awal bulan suci Ramadhan tahun 2012.
Acara yang sederhana namun tak mengurangi minat dan antusias para guru peserta pelatihan untuk menggali berbagai cara bagi keberhasilan guru dalam mendidik di kelas.


Point terpenting dari pelatihan itu adalah:
1. Guru harus punya niat yang tulus sebagai pendidik
2. Guru wajib menguasai metode pembelajaran.
3. Guru wajib mengikuti perkembangan tehnologi
4. Guru wajib menyelami dunia psikologi anak.

Rabu, 08 Agustus 2012

Karikatur yang menggugah


Hasil Karya Karikatur Dudi Maryadji.

Salah satu cabang seni rupa adalah ilustrasi, dalam seni ilustrasi ada seni menggambar wajah manusia atau figur yang sudah mengalami distorsi secara bentuk dan komposisi. Katikatur biasanya menjadi bangian utama dari rubrik opini atau pendapat masyarakat tentang seorang tokoh atau sebuah peristiwa.
 Biasanya wajah yang terdapat dalam karikatur cenderung mengalami distorsi atau telah dipermak hingga berubah menjadi bentuk yang lucu.
 

SDIT AL-IZZAH , meretas jalan menuju surga.


Berawal dari keprihatinan terhadap kualitas pendidikan di wilayah Tangerang, maka saya dan beberapa orang sahabat berusaha membuat sesuatu yang bermakna bagi pendidikan anak dimasa depannya.
Karena keikhlasan dan kesabaran maka kami berhasil mendapatkan kesempatan untuk memulai sejarah baru di bidang dakwah pendidikan, karena kami merasa dibidang inilah ladang amal yang luar biasa.
Kami pun sempat menempati rumah sederhana yang kami sulap menjadi kelas , hingga akhirnya dengan izin Allah kami mampu membeli sebidang tanah di perumahan Taman Adiyasa Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang.
Waktu berjalan begitu cepat hingga kini kami sudah meluluskan 5 angkatan alumni, dan pembangunan fisik sekolah terus kami lakukan.
Kami mohon doa restu semoga SDIT Al-Izzah dapat menjadi ujung tombak perubahan akhlak generasi muda, karena kami yakin salah satu amal yang akan dibalas surga adalah ilmu yg manfaat dan doa anak ang soleh...amin ya Robbal alamin.

Senin, 06 Agustus 2012

Mewaspadai Bahaya Game Online

Masih segar diingatan kita ketika kita menyaksikan sebuah tayang berita di televisi, sebuah peristiwa penembakan yang dilakukan oleh seorang pemuda ketika menyaksikan sebuah pemutaran perdana film Batman di Colorado Amerika Serikat, 12 nyawa meregang tanpa belas kasihan.
Di negeri Paman Sam itu ternyata sudah sering kita mendengar dan menyaksikan betap kebijakan pemerintah AS yang memudahkan warganya untuk memiliki senjata api merupakan langkah yang sangat keliru, terlebih problema masyarakat di bidang sosial budaya makin meluas.
Ada beberapa faktor penyebabnya.
1. Prosentase kecanduan game online semakin meningkat.
2. Peredaran senjata yang berlebihan.
3. Maraknya peredaran narkoba.
4. Pengawasan pemerintah terhadap kepemilikan senjata yg lemah.
5. Faktor kejiwaan yang semakin kompleks.

Panggilan Jiwa


Saya lahir di Jakarta 45 tahun yang lalu, dibesarkan dari keluarga sederhana yang besar dipinggiran daerah Kebayoran Baru, dari SD hingga SMA saya lalui dengan lancar, dan ketika ingin melanjutkan ke perguruan tinggi saya mulai risau, jurusan apa yang harus saya pilih?
secara kebetulan saya punya hobbi mengambar, entah sudah berapa kali ayah saya mengganti cat tembok, karena tembok rumahku habis aku corat coret.hehee..
Lalu aku mencoba untuk memilih ITB jurusan seni rupa, namun gagal, akhirnya aku memilih IKIP Jakarta jurusan Seni Rupa, namun tak ada secuilpun niat saya untuk menjadi seorang Guru, karena saya lebih dominan ke arah cabang seni rupanya.
Tahun 1985 mulailah aku belajar di IKIP Jakarta hingga ku coba untuk selalu aktif dalam berbagai event seni yang ada di Jakarta dan sekitarnya.
Tahun 1993 aku lulus (Alhamdulillah) dan berbagai pekerjaan mulai ku lamar, mulai dari grafik desainer hingga kartunis.Bertahun-tahun malang melintang di dunia kerja dibidang seni rupa membuatku merasa ada sesuatu yang tertinggal.apa itu?..sisi idealisku. Mengapa selama ini yang saya cari hanya berorientasi di bidang yang fana, maksudnya adalah tak adakah sisi lain yang lebih mulia yaitu investasi akherat.
Berbekal keyakinan akan sebuah makna yang mendalam tentang arti investasi amal yang berguna di dunia dan di akherat, maka pada tahun 2006 aku memutuskan untuk menjadi seorang pendidik.
Semoga Allah meridhoi pilihan saya.

Manfaat Lailatul Qodr bagi Siswa

Tak ada yang lebih ditunggu ketika kita memasuki bula suci Ramadhan. Berbagai karunia dan keberkahan yang dilimpahkan oleh Sang Penguasa Alam kepada kita sangatlah berarti, terlebih lagi kesempatan itu sangat dirahasiakan oleh NYA, hingga kita diminta untuk mengisi malam-malam ganjil seperti malam tanggal 21, 23, 25, 27, dan malam 29 di bulan Ramadhan.
Remaja sebagai calon pengganti peradaban, sangat perlu memahami dan mencoba untuk lebih bersiap mengisi seiap malam Ramadhan, mengapa ? karena kita tahu betapa pentingnya Ramadhan bagi para remaja sebagai ajang pembentukan karakter menuju pribadi yang utuh dan mandiri.
Langkah yang dapat ditempuh agar remaja dapat memaksimalkan malam Lailatul Qodr


1. Kita ajak mereka untuk membaca litelatur tentang sejarah Lailatul Qodr.
2. Berdialog tentang apa arti sesungguhnya dari Lailatul Qodr.
3. Mempersiapkan diri untuk melakukan i'tikaf semampu mereka.
4. Membuat target selama 10 hari terakhir Ramadhan.
5. Memberikan hadiah spesial bagi anak kita yang sukses melakukan i'tikaf.